Membuat Rak Miniature Lego Dari Bekas Gulungan Tissue - Kerajinan Tangan | Siapa yang tidak kenal mainan lego..hampir semua kalangan mengenalnya baik tua dan muda. Bagi para penggemar lego biasanya menyimpan koleksinya langsung di dalam rak pajangan. Namun dalam artikel kali ini kita akan membuat rak lego sendiri dari bekas gulungan tissue toilet.
Dengan memanfaatkan barang yang tidak terpakai seperti sisa gulungan tissue toilet kita bisa berkreasi dengan membuat pajangan untuk lego, tentunya dengan sentuhan dan ide kreatif kita. Dengan bahan yang murah dan mudah di dapat ternyata bisa juga menghasilkan suatu karya yang bernilai dan bisa menjadi penghias dalam sebuah ruangan.
Untuk lebih lengkap cara pembuatanya dan apa saja bahan-bahanya yuk simak keteranganya di bawah ini :
Alat dan Bahan Untuk Membuat Rak Miniature Lego:
- Sisa gulungan tissue toilet
- Kertas Kado atau kertas lainya sesuai dengan selera
- Gunting
- Lem
- Paku/ Baut
- Bor
Proses pembuatan Rak Miniature Lego Dari Bekas Gulungan Tissue:
- Setelah semua bahan dan alat siap, barulah kita potong sisa gulungan tissue toilet sesuai dengan ukuran yang di inginkan.
- Potong kertas kado yang akan di gunakan untuk melapasi sisi luar gulungan tissue toilet agar lebih menarik kemudian rekatkan dengan lem.
- Setelah semua gulungan di lapisi kertas kado, langkah selajutnya di gabungkan potongan tissue tadi seperti gambar di bawah.
- Bor dinding untuk meletakan rak lego ini, baiknya setelah di bor gunakan baut agar tidak merusak dinding rumah.
Di bawah ini adalah proses dan hasil akhir dalam pembuatan rak legi dan sisa gulungan tissue, cukup mudah bukan dan selamat mencoba.
Rak Miniature Lego Dari Bekas Gulungan Tissue |